Headlines News :
Home » , » Pesan untuk Saudaraku, Nikmati Perjalananmu

Pesan untuk Saudaraku, Nikmati Perjalananmu

Written By GemaDakwah on Kamis, 16 Mei 2013 | 15.55

InilahPKS : Jika ada urusan yang boleh menyita hati, fikiran dan hari-harimu, itu adalah da'wah.

Da'wah adalah kehidupan, masihkah ada kehidupan jika da'wah telah tiada..?

Jika ada jalan yang harus kau tempuh, meski panjang, sulit dan tak ada putar balik, itu adalah jalan jihad. Di jalan inilah terseleksi siapa mukmin dan siapa munafik
Jika ada angan-angan yang harus jadi obsesi, itu adalah syahid fisabilillah. Karena itulah satu-satunya cara pembuktian kesejatian cinta
Jika ada hubungan yang tak kenal perceraian, itu adalah ukhuwah. Karena aqadnya adalah keimananmu dan maharnya adalah hatimu
Jika ada ikrar kesetiaan yang tak boleh lekang, itu adalah taat. 
Dengannya kau terikat dalam keadaan ringan ataupun berat
Jika ada kesombongan yang boleh ditampakkan, itu adalah saat kau berhadapan dengan musuh. Saat itu kesombongan bermakna 'izzah
Jika ada rasa iri yang dibolehkan, itu adalah iri atas ilmu dan ibadah saudaramu. Dengannya kau berfastabiqul khairat, sebagaimana irinya Umar atas berbukitnya amal Abu Bakar
Jika ada izzah/harga diri yang harus dihindarkan, itu adalah saat kau berselisih dengan saudaramu. Seperti Umar yang hanya ingin menjadi sekedar selembar bulu di dada Abu Bakar, tidak lebih..
Ikhwaty, nikmati Perjalananmu..!
Sumber :kabarpks.com
Wallahu A‘lam.

 
Share this article :
0 Comments
Tweets
Komentar

0 komentar:

Terimakasih..

Dengan adanya komentar saudara bisa memberi masukan bagi kami

 
Kontak Admin : Facebook | InilahPKS
Email: inilahpks@gmail.com
Hadir Sejak : Selasa, 19 Maret 2013 | 23.21
Template Design by Creating Website Published by Tarqiyah Group